Rabu, 23 September 2015

CHAMPS UISI
             
             Tanggal 19 september 2015, champs ke-2 dilaksanakan. Seperti biasa, peserta CHAMPS berkumpul di lapangan parkir UISI. Disana kakak sie komisi disiplin melakukan pengecekan perlengkapan, dan absensi yang dilakukan oleh kakak penanggung jawab kelompok. Kemudian peserta CHAMPS diarahkan menuju kelas.
             Di dalam kelas disampaikan beberapa materi yaitu peran mahasiswa selama setengah jam dan dilanjutkan materi lagi yang menjelaskan tentang etika dan pendidikan karakter dan kepemimpinan mahasiswa. Kita sebagai mahasiswa harus memiliki etika yang baik yang dapat dijadikan sebagai contoh. Etika ada 3, yaitu Etika berbicara, Etika bertingkah laku dan Etika berpakaian.
            Setelah materi, kami di ajak kembali ke lapangan untuk mendengarkan evaluasi yang disampaikan oleh kakak panitia. Kemudian para peserta champs di ajak break clap bersama-sama yang di pandu oleh kakak panitia. Lalu, kakak panitia menyampaikan tugas apa saja yang diberikan kepada semua peserta champs dan apa saja yang harus di bawa saat champs berikutnya. Dan tidak lama kemudian kami semua di persilahkan untuk pulang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar